AIDS dapat timbul karena hubungan interaksi antara manusia yang telah terkena AIDS dengan manusia lain.
AIDS merupakan kumpulan gejala penyakit karena turunnya kekebalan tubuh yang disebabkan oleh sebuah virus yang bernama HIV (Human Immunodeficiancy Syndrome) meski kita tidak dapat melihat virus ini, HIV dapat menyerang sistem kekebalan tubuh manusia dengan cepat.
Dan terkadang, virus ini tinggal pasif dalam tubuh manusia sehingga manusia tersebut tidak menunjukkan gejala-gejala AIDS, tetapi dapat menularkan virus AIDS ini ke manusia yang lain tanpa disadari.
AIDS sudah menular ke berbagai negara dan belum ditemukan vaksinnya meskipun sudah ratusan penelitian dilakukan untuk menemukan obat atau vaksin yang tepat untuk penderita AIDS termasuk penelitian di Indonesia yang sayang sekali belum membuahkan hasil. Tetapi setidaknya, virus ini tidak dapat bertahan di udara dalam waktu yang lama, sehingga tidak ada penularan lewat udara.
Orang yanga terkena AIDS akan melemah sistem kekebalan tubuhnya sehingga mudah diserang penyakit-penyakit yang membawa kematian.
AIDS menuntut perhatian kita semua, karena belum ada vaksin, belum ada obat, belum diketahui terapi atau penanganan medis yang tepat serta penyebarannya yang amat cepat terutama dengan gaya hidup manusia modern.
Beberapa perilaku yang beresiko menularkan AIDS :
- Hubungan seks dengan penderita AIDS
- Penerima transfusi darah yang tercemar HIV
- Penggunaan jarum suntik tanpa disterilkan
- Ibu hamil dapat menularkan pada anaknya, sehingga anak tersebut paling lama akan bertahan hinggaa usia sembilan tahun di mana penyakit tersebut menyerang/aktif dengan ganas
- Penggunaan jarum tindik atau tato yang terkena HIV
- Donor organ yang telah terkena HIV
Dan fase gejala HIV adalah :
- Fase Pertama (fase awal)
Tampak seperti orang sehat karena pada beberapa tahun pertama, dan mulai melumpuhkan penderita dan berlangsung 5 hingga 7 tahun tergantung kekebalan tubuh penderita. Ada pula virus yang berdiam/pasif di dalam tubuh beberapa penderita, sehingga penderita memiliki waktu di fase awal yang sedikit lebih lama atau sekitar 7 tahun
- Fase kedua (fase ganas AIDS)
Muncul gejala awal penyakit seperti : hilang nafsu makan, keluar keringat berlebihan di malam hari(bukan karena udara yang panas), timbul bercak-bercak di kulit, pembengkakan kenlenjar getah bening, diare terus menerus, flu yang tak dapat disembuhkan.
Kira-kira berlangsung selama 6 bulan sampai 2 tahun
Karena itu AIDS bukanlah penyakit yag dapat disepelekan dan kita harus menjaga gaya hidup agar tidak terkena HIV
Tidak ada komentar:
Posting Komentar